Author Guidelines

  1. Penulis belum pernah memublikasikan tulisannya atau sedang mengirimkan artikelnya di jurnal lain.
  2. Teks diketik di dalam sebuah luasan kertas dengan margin 4 cm dari atas dan kiri kertas. Margin sisi kanan dan bawah kertas dibuat 3 cm. Ukuran paper A4. Spasi at least 13 pt. Teks tidak perlu diberi nomor halaman. Selebihnya silahkan download template artikel.
  3. Artikel merupakan artikel asli hasil penelitian atau hasil review dari artikel-artikel terdahulu. Artikel dapat ditulis dalam bahasa Indonesia atau bahasa Inggris. Artikel diketik dalam jumlah 5000-8000 kata.
  4. Sistematika penulisan artikel hasil penelitian terdiri dari judul, nama penulis, institusi dan alamat korespondensi, abstrak, kata kunci, abstract, keywords, pendahuluan, metode, hasil dan pembahasan, simpulan dan saran, ucapan terimakasih dan daftar rujukan. 
  5. Naskah dipaparkan secara naratif (tanpa penomoran di depan sub judul) dan pemaparan dalam bentuk sub judul dihindari.
  6. Penulisan rujukan menggunakan aplikasi Mendeley dengan model: "Chicago Manual of Style 17th edition (full note)". Penulisan daftar pustaka menyesuaikan dengan aplikasi Mendeley. Daftar rujukan diutamakan merupakan artikel yang diambil dari jurnal/publikasi terbaru paling lama 10 tahun sebelum pengiriman artikel (paper submission). Contoh penulisan rujukan:

    Aris Marfa, Pengantar Etika Lingkungan Dan Kearifan Lokal (Yogyakarta: Gadjah Mada University Press, 2016), 11.